Bajawa, mediaflores.net - Perjuangan masyarakat serta kelompok pemugaran setempat tidak sia -sia dalam menyelesaikan pembuatan Rumah Adat (Sa’o Liko Woe) hingga sampai pada titik puncak yaitu Nuka Nua dimana masuk pada proses mengantar bagian bagian terpenting dalam pembuatan rumah adat.
Dalam acara Nuka Nua ini diiringi dengan bungi Gong Gendang serta dengan tarian khas orang Bajawa yaitu Ja’i tetapi berbeda dengan Ja’i yang dipandu dan diiringi oleh lagu daerah setempat tetapi dengan iringan Gong Gendang yang dimainkan oleh masyarakat Kampung Wogo .
Acara Nuka Nua Sa’o Liko Woe ini semua anggota rumah adat tersebut wajib menggunakan kemeja ataupun kaos berwarna merah dengan arti keperkasaan dan tanda perjuangan dalam menyelesaikan pembangunan rumah adat ini.
Perjuangan para pemilik rumah adat ini ( ANA SA’O LIKO WOE) ucap terima kasih kepada pemerintaha dan masyarakaat Desa Wogo dalam pembangunan Rumah Adat Sa’o Liko Woe.
Rumah Adat Sa’o Liko Woe adalah rumah adat yang akan ditempati oleh Ibu Ina Meo , selaku pemilik Rumah Adat Sa’o Liko Woe.Meski mengalami banyak tantangan tantangan dan kekurangan , dalam pembangun rumah adat yang satu ini akhirnya rumpung dikerjakan.
Melalui dukungan dan kerjasama dari masyarakat sekitar, pembanguna bisa berjalan dengan baik, “ ungkap salah satu pemilik Rumah Adat, Bapak Marsel Selu dalam kegiatan Nuka Nua Sa’o Liko Woe Kamis, 16 November 2023”.
Rumah adat ini sudah lama rusak, tetapi karena perjuangan keluarga dan masyarakat setempat, akhirnya rumah adat ini bisa dibangun ulang “ ujar Us Upi selaku kepala Dusun Desa Wogo”. Dan pada i Kamis 16 November 2023 Ana Sa’o Liko Woe berhasil melakukan rangkaian acara Nuka Nua dengan lancar dan tanpa ada halangan apapun cuacanya juga mendukung dan semua masyarakat ikut berpartisipasi dalam rangkaian acara, hingga dengan menyembelih satu ekor kerbau dan memberi makan para leluhur ( Nenek Moyang ) hingga acara makan bersama dengan semua orang dalam Kampung Adat Wogo dan setelah acara makan bersama, Ana Sa’o Liko Woe membunyikan Gong Gendang dan Ja’i Adat bersama.//Maria Imakulata Wae//
Posting Komentar