Kupang, mediaflores.net - Lembaga Kursus Kecantikan, Tiga Putri Salon menyelenggarakan kursus tata kecantikan rambut kepada 20 pemudi kota Kupang.
" Setelah melewati beberapa tahap seleksi akhirnya lembaga kami dipercaya selengarakan kursus. Walaupun kami yang terakhir, namun kami tetap berterima kasih kepada pemerintah" ungkap Felphin.
Peserta sebanyak 20 orang muda, akan mengikuti program kecakapan Wirausaha yang diselenggarakan berkat kerjasama LKP Tiga Putri Salon dengan Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi.
Pelatihan dengan pembagian waktu 30 persen teori dan 70 persen praktek akan dikuti secara rutin setiap hari oleh seluruh peserta khursus.
Mereka akan mengikuti 38 hari terhitung sejak tanggal pembukaan hari jumat, 06/08/2022.
Hadir pada acara ini,Ibu Kabid PAUD dan PNF Kota Kupang ibu ROOS F.R.W DETHAN, SE
Dalam sambutan Ross F. R. W menyampaikan beberapa motivasi kepada peserta. Mereka diharapkan agar mengikuti dengan sungguh - sungguh.
Keseriusan mengikuti pelatihan akan membuahkan Basil yang baik. Diharapkan juga, agar setelah selesai mengikuti kursus dapat membantu suami mendapatkan tambahan penghasilan.
" Tujuan dari mengikuti kursus ini, agar sebelumnya tidak bisa, menjadi bisa. Jika sudah ada skill sendiri dapat menjadi penopang suami, " Ungkap Roos
Lebih lanjut, diharapkan agar memulai dengan semangat dan niat yang baik. Mengikuti secara sungguh - sungguh. Dengar arahan instruktur.
" Jika tidak tahu tanya instruktur. Instruktur adalah guru kalian, " Ujar Roos
Para peserta terlihat antusias mengikuti acara pembukaan. Hadir pada kesempatan itu juga, para instruktur yang professional. Mereka adalah orang - orang yang sudah terpilih. Mereka memiliki pengalaman yang banyak dalam bidang kecantikan.
Diakhir sambutan, Ketua Bidang Paid dan PNF Kota Kupang sampaikan bahwa, instruktur dapat memberi pendampingan secara maksimal. ( Bung Andre)
Posting Komentar