Netenlila, Wajah Kota yang Terlupakan


Kota Kupang, mediaflores.net - Netenlila, sebuah nama jalan, wajah kota Kupang yang terlupakan, dari arah km 40 bak Biru menuju perumahan Lopo Indah Bello.

Sejak dibangun oleh pemerintahan propinsi 2016, jalan ini tidak terawat dan tidak terurus. Hampir 90 persen kondisi jalan sudah rusak. 

Pada musim hujan banyak dijumpai kubangan, genangan air. Kolam - kolam kecil ini terus memangsa korban yang mengendari sepeda motor. 

Jalan bebatuan kecil, kerikil tajam dan licin menjadi pemandangan yang biasa oleh warga RT 24, RT 25. Sungguh memprihatinkan. 


Kondisi miris ini, menghadirkan kepedulian. Sebagian warga sering menata kembali dengan berbagai cara. Mereka menata beberapa bagian jalan dengan menimbun kubangan air dengan tanah putih. 

Tokoh masyarakat, Benyamin Hardjo, Sekretaris RT 24 sangat sering mengajukan proposal perbaikan jalan kepada walikota, DPRD dan PUPR kota. Namun tanggapan selalu dengan ungkapan klasik, " Nanti pa, " Ungkap Beni saat ngobrol bersama media. 

Kepedulian dan kecintaan untuk menata kota menjadi lebih baik, tidak membuat beny patah semangat. 

 Bersama sejumlah tokoh masyarakat mereka lakukan sesuatu. Sebagian kurang setuju karena menurut mereka urusan jalan adalah urusan pemerintah. Namun dengan kesabaran dan terus bergerak dan akhirnya semua dapat terlaksana. 

Maka pada tanggal 16 Mei 2022, hari senin yang merupakan hari libur waisak, sejumlah warga RT 24,RT 25 turun kejalan dan siap menata jalan Netenlila. 

Netenlila adalah sebagian wajah kota Kupang. Dan saat ini wajahnya belum dipoles seperti wajah jalan, lorong - lorong kecil yang lain. Jalan disudut - sudut kota yang sudah rapih, cantik dan menarik. 

Maka, marilah kita bersama, masyarakat dan pemerintah. Menata kota kita menjadi lebih menarik bersama Netenlila. ( Bung Andre) 


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

 


Smartwatchs